Minggu, 09 Mei 2010

Perang 'Robot vs Manusia' Bisa Terjadi di Masa Depan

LONDON - Di masa depan, kehadiran robot di tengah-tengah kehidupan manusia kemungkinan besar akan terealisasi. Selama ini, gambaran mengenai kehidupan manusia dengan robot banyak diungkapkan lewat film-film sains-fiksi seperti dalam film i-Robot.

Ahli robotika di Jerman, mengungkapkan perang antara manusia dengan robot bisa saja terjadi. Robot pada awalnya hanya dibuat untuk membantu pekerjaan manusia, termasuk pekerjaan rumah tangga.

Ketika sebuah robot diprogram untuk memegang senjata-senjata seperti pisau, kemungkinan masalah akan timbul. Demikian dilansir, Telegraph, Minggu (9/5/2010).

Untuk menemukan apa yang akan terjadi jika robot memegang senjata tajam seperti pisau, peneliti di Institute Robotika dan Mekatronika, Webling, Jerman memprogram lengan mekanika pada robot yang memungkinkan setiap robot untuk memotong setiap daging yang ditangkap sensor. hasilnya ketika robot dihadapkan pada segumpal daging babi maka robot langsung menyerang daging tersebut dan memotong-motongnya. Tentu saja, hal ini bisa mengakibatkan masalah jika robot memang diprogram untuk membunuh manusia.

Aksi memotong daging pada percobaan tersebut, juga dapat menimbulkan cedera yang bisa mematikan jika dilakukan pada manusia. Para ahli robotika, mengingatkan agar para ilmuwan berhati-hati dalam mengembangkan teknologi robotika agar tidak menimbulkan permasalahan hingga terjadinya perang antara manusia dengan robot.

Merah Putih Sapu Bersih Australia

KUALA LUMPUR – Indonesia meraih kemenangan maksimal atas Australia. Dua laga terakhir melengkapi langkah manis Taufik Hidayat dkk di Thomas & Uber Cup 2010.

Ya, meski tidak menentukan, namun pasangan Nova Widianto/Muhammad Ahsan dan tunggal Dyonisius Hayom Rumbaka memastikan Tim Piala Thomas Indonesia tampil sempurna di laga perdana Piala Thomas dan Uber 2010.

Nova/Ahsan yang turun di laga keempat, masih terlalu tangguh buat Raj Veeran/Jeff Theo. Ganda nomor dua Indonesia menang dalam waktu 17 menit dengan skor 21-13 21-6.

Akhirnya, Dyonisius Hayom Rumbaka menyempurnakan kemenangan Indonesia. Pemain yang menggantikan posisi Sony Dwi Kuncoro itu menang atas menang Stuart Gomez 21-12 21-10.

Praktis, hasil ini melengkapi kemenangan 3-0 yang diraih Tim Merah Putih seblumnya, dimana Taufik Hidayat, Markis Kido/Hendra Setiawan dan Simon Santoso menggasak para pemain Australia.

Kemenangan ini, untuk sementara membawa Indonesia memuncaki Grup D dengan hasil sempurna. Laga berikutnya Taufik akan berhadapan dengan India, pada Senin (10/5/2010) besok menghadapi India.

2,7 Juta Tiket Piala Dunia Ludes

Putaran final Piala Dunia 2010 akan dilangsungkan sebulan ke depan. Berbagai faktor pendukung telah dilakukan panitia setempat (LOC) seperti penjualan tiket pertandingan. Sebayak 90 persen dari tiga juta tiket yang disediakan sudah dibeli maniak sepakbola dari berbagai penjuru dunia.

Panitia lokal merinci saat ini hanya tersisa 300 ribu tiket yang masih bisa dibeli fans. Tiket tersebut untuk berbagai pertandingan yang akan dimulai pada 11 Juni 2010.

"Kami mendekati 90 persen dari penjualan tiket untuk Piala Dunia," kata ketua LOC Piala Dunia Greg Fredericks kepada wartawan di Johannesburg, Kamis (6/5/2010).

Frederick mengatakan Badan Sepakbola Dunia (FIFA) memberikan anggaran sekira USD430 juta pada 2005.

"Ini adalah anggaran yang ketat. Pada satu tahap kami sangat prihatin. Tapi kemudian nilai tukar berubah dan situasi finansial menjadi lebih baik," tegasnya.

Panitia lokal juga memprediksikan jutaan warga asing akan masuk ke Afsel selama berlangsungnya Piala Dunia. Hadirnya wisatawan dari berbagai negara akan menambah devisa yang cukup besar bagi Afsel.

Sebanyak 32 tim sudah memastikan tempat di putaran final. Perhelatan Piala Dunia sendiri akan berakhir pada 11 Juli 2010. (fmh)

Softskill dan Perilaku Korupsi

Softskill merupakan suatu ketrampilan khusus yang dimiliki setiap individu, yang bersifat abstrak atau tidak terlihat yang menentukan kemampuan seseorang sebagai pemimpin, di lain pihak soft skills juga dapat sebagai pendengar, negosiator, dan mediator konflik,dalam soft kita harus mengasanya,karena kemampuan itu yg sebenarnya sangat dibutuhkan oleh seorang manusia dalam bersosialisasi.

Banyak survey yang telah dilakukan dan mengungkapkan bahwa lulusan universitas yang dibutuhkan di dunia kerja adalah lulusan yang tidak hanya memiliki hardskills namun juga yang memiliki serangkaian softskill. sebutlah seperti kemampuan berkomunikasi dan bekerja dalam tim. hampir tidak ada lapangan pekerjaan yang tidak membutuhkan orang-orang yang memiliki kemampuan tersebut. pada umumnya, hardskills didefinisikan sebagai kemampuan menguasai ilmu pengetahuan teknologi dan keterampilan teknis yang berhubungan dengan bidang ilmunya. misalnya seorang insinyur mesin seharusnya menguasai ilmu dan teknik permesinan. sedangkan softskills didefinisikan sebgai kemampuan seseorang dalam berhubungan dengan orang lain (interpersonal skills) dan kemampuan dalam mengatur/mengelola dirinya sendiri (intrapersonal skills).

Apa saja manfaat softskill?

* Berpartisipasi dalam tim
* Mengajar orang lain
* Memberikan layanan
* Memimpin sebuah tim
* Bernegosiasi
* Menyatukan sebuah tim di tengah-tengah perbedaan budaya
* Motivasi
* Pengambilan keputusan menggunakan keterampilan
* Menggunakan kemampuan memecahkan masalah
* Amati bentuk etiket
* Berhubungan dengan orang lain
* Menjaga berarti percakapan (basa-basi)
* Menjaga percakapan bermakna (diskusi / perdebatan)
* Menetralkan argumen dengan waktu, petunjuk dan sopan, bahasa singkat
* Berpura-pura minat dan berbicara dengan cerdas tentang topik apapun

Korupsi secara umum didefinisikan sebagai penyelewengan untuk kepentingan pribadi atau orang lain. Ada beberapa sebab terjadinya praktek korupsi. Menurut para ahli bahwa penyebab terjadinya korupsi adalah kelemahan moral (41,3%), tekanan ekonomi (23,8%), hambatan struktur administrasi (17,2%), hambatan struktur sosial (7,08 %).

Dari sudut pandang hukum, tindak pidana korupsi secara garis besar mencakup unsur-unsur sebagai berikut:

- perbuatan melawan hukum.

- penyalahgunaan kewenangan, kesempatan, atau sarana.

- memperkaya diri sendiri, orang lain, atau korporasi.

- merugikan keuangan negara atau perekonomian negara. Selain itu terdapat beberapa jenis tindak pidana korupsi yang lain, di antaranya:


Jadi dari pernyataan softskill dan korupsi diatas dapat disimpulkan bahwa sesorang yang memiliki softskill akan lebih berhati-hati dalam bertindak. Para koruptor yang melakukan tindakan korupsi menunjukkkan bahwa ia tidak memiliki softskill yang cukup dalam bertindak sehingga dapat melakukan korupsi dimana tindakan tersebut dapat merugikan negara dan orang banyak.

Menganalisa Artikel Proposisi

Alonso Lolos, Ferrari Kena Sanksi

BARCELONA – Fernando Alonso beruntung tak dijatuhi sanksi, tapi timnya, Ferrari, dikenai denda atas aksi Alonso di pitlane.

Ferrari mendapat sanksi denda US$ 20.000 karena dianggap stewards membiarkan Alonso melakukan aksi membahayakan di depan Nico Rosberg saat memasuki pitstop di sesi kualifikasi, Sabtu (8/5/2010).

Rosberg bahkan harus mengerem mendadak demi menghindari kecelakaan besar. Dia pun meminta stewards memberikan penalti baik kepada Alonso maupun timnya.

Namun, Alonso membantah kejadian itu disengaja. “Pertama, saya tak melihat Nico. Sialnya, saya tak bisa melihat siapa pun yang datang ke pitlane, jadi ketika itu saya mengandalkan mekanik,” ucap juara dunia dua kali.

“Jika kejadian ini akhirnya menuai penalti, kami harus mempertimbangkan beberapa kejadian yang sudah terlewati selama ini, terutama penalti di pitlane,” lanjutnya.

“Ketiga, jika memang kejadian itu dianggap membahayakan, maka tim layak diberikan sanksi, jadi saya harap tak ada lagi kasus serupa terulang,” pungkasnya seperti dikutip ABS-CB News, Minggu (9/5/2010).



Dari artikel diatas dapat dilihat proposisinya yaitu :
1. Ferrari mendapat sanksi denda US$ 20.000 karena dianggap stewards membiarkan Alonso melakukan aksi membahayakan di depan Nico Rosberg saat memasuki pitstop di sesi kualifikasi.
2. Alonso membantah kejadian itu disengaja.
3. Jika kejadian ini akhirnya menuai penalti, kami harus mempertimbangkan beberapa kejadian yang sudah terlewati selama ini, terutama penalti di pitlane.
4. Jika memang kejadian itu dianggap membahayakan, maka tim layak diberikan sanksi, jadi saya harap tak ada lagi kasus serupa terulang.

Sabtu, 08 Mei 2010

Proposisi

Proposisi adalah ekspresi verbal dari putusan yang berisi pengakuan atau pengingkaran sesuatu (predikat) terhadap sesuatu yang lain (subyek) yang dapat dinilai benar atau salah.
Proposisi dibagi menjadi 4 jenis yaitu :
  1. Berdasarkan bentuk : tunggal dan jamak
  • Proposisi tunggal : proposisi yang memiliki 1 subjek dan 1 predikat.
Contoh : - Saya menggambar
- Ikan berenang
  • Proposisi jamak : proposisi yang memiliki 1 subjek dan lebih dari 1 predikat.
Contoh : - Ibu mencuci dan menyetrika pakaian.
- Polisi menjaga dan menangkap penjahat.

2. Berdasarkan sifat : kategorial, kondisional
  • Proposisi kategorial : proposisi dimana hubungan antara subjek dan predikatnya tidak mempunyai syarat apapun.
Contoh : - Semua manusia adalah makhluk hidup
- Semua manusia memiliki nama
  • Proposisi kondisional : proposisi dimana hubungan antara subjek dan predikatnya membutuhkan syarat tertentu.
Proposisi Kondisional dibagi menjadi dua yaitu : hipotesis dan disjungtif
* hipotesis : bila A adalah B, maka A adalah C.
Contoh : - Jika tanaman sering diberi pupuk, ia akan tumbuh subur
- Seandainya jumlah permintaan bertambah, harga akan naik
* disjungtif : mengandung pernyataan pilihan
Contoh : - Ari di toko atau di rumah
- Adik berbaju hitam atau putih

3. Berdasarkan kualitas : positif/ affirmative, negatif
  • Proposisi positif : proposisi dimana predikatnya mendukung atau membenarkan subjeknya.
Contoh : - Semua manusia memiliki mata
- Semua mamalia menyusui
  • Proposisi negatif : proposisi dimana predikatnya menolak atau tidak mendukung subjeknya.
Contoh : - Tidak ada seorang pun yang memiliki ekor
- Tidak ada harimau yang berkokok
4. Berdasarkan kuantitas : universal
  • Proposisi universal : proposisi dimana predikatnya mendukung atau mengingkari semua
Contoh : - Semua mahasiswa memiliki NPM
- Semua kendaraan memiliki nomor kendaraan
Slide 8